Cari Blog Ini

Sabtu, 30 Mei 2020

Belajar Numpy Python : Transpose Matriks

Ihza Rizky Blog.

Bismillah, Pada Artikel kali ini saya akan melanjutkan materi seputar Matriks yaitu Transpose Matriks Numpy Python. Transpose Matriks adalah matriks yaang dapat diperoleh dengan cara menukar elemen pada baris menjadi elemen pada kolom.

Sebagai Contoh gambar dibawah ini :

Contoh Tranpose Matriks - Ihza Rizky Blog

dengan menggunakan Numpy, Anda bisa menggunakan Fungsi yang bernama np.transpose() . Jadi, begini kurang lebih penggunannya np.transpose(matriksArrayVariabel) dalam parameter fungsi Transpose tersebut, anda harus mengisikan variabel yang memuat array matriks. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Transpose Matriks Anda bisa lihat Kode berikut :


Artikel Terkait : Perkalian Matriks - Numpy Python 

Jumat, 29 Mei 2020

Belajar Numpy Python : Perkalian Matriks

Ihza Rizky Blog

Bismillah, pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai Perkalian Matriks dengan Menggunakan Numpy. Nah, Konsep Perkalian Matriks adalah mengalikan elemen – elemen baris pada matriks pertama dengan elemen – elemen kolom pada matriks ke dua. Sebagai Contoh soal dan penyelesaian berikut :

Contoh Soal Matriks

Penyelesaian Soal Matriks


Akan Tetapi, dengan menggunakan Numpy anda akan lebih mudah mengerjakannya. karena anda tinggal membuat 2 variabel yang berisi array dari soal diatas. Lalu, anda tinggal mengalikannya menggunakan fungsi numpy yaitu np.dot(matriks1,matriks2) ATAU numpy.dot(matriks1,matriks2)
Untuk lebih memahaminya, silahkan lihat kode dibawah ini : 

Hasilnya pun juga sama antara menggunakan cara atau perhitungan manual dengan menggunakan fungsi di Numpy.

Kamis, 28 Mei 2020

Belajar Numpy Python : Array Indexing dan Slicing

 Ihza Rizky Blog.

Pada Artikel Kali ini akan dijelaskan mengenai "Belajar Numpy Python : Array Indexing dan Slicing". Array indexing adalah cara dalam mengakses elemen array, Anda dapat mengakses elemen pada array dengan Nomor Index, Contoh : variabel_i[index ke berapa] ATAU variabel_a[elemen ke berapa][index ke berapa]
Sedangkan Slicing adalah Memotong elemen Array menggunakan index yang diberikan. Contoh Slice : [mulai:selesai] atau [mulai:] atau [:selesai] . Berikut contoh Penggunaan Indexing dan Slicing Array Menggunakan NumPy :



Belajar Numpy Python : Mengenal Arange dan Reshape

Ihza Rizky Blog

Halo, jika pada sebelumnya anda telah belajar mengenai Array Multidimensi. Maka, pada artikel kali ini anda akan belajar mengenai Cara Membuat array dan membuat baris serta kolom array secara generate, "Belajar Numpy Python : Mengenal Arange dan Reshape".  Sebelum belajar mari kita ketahui definisi dari kedua fungsi tersebut : Arange adalah fungsi yang diberikan numpy untuk membuat array, Sedangkan Reshape adalah fungsi yang disediakan numpy untuk membuat atau merubah baris dan kolom sesuai keinginan anda. Akan Tetapi, Jumlah array minimum yang harus dipenuhi agar bisa Mereshape Array adalah 10.
Silahkan Lihat contoh Penggunaannya dibawah ini :


Belajar Numpy Python : Array Multidimensi

Ihza Rizky Blog

Jika sebelumnya anda telah mengerti tentang cara membuat array di Numpy. Maka, pada Artikel kali ini akan dibahas mengenai "Belajar Numpy Python : Array Multidimensi". Array Multidimensi adalah Array yang bertingkat mulai dari 1 dimensi, 2 dimensi hingga dimensi n atau tak berhingga.
Lalu, Bagaimana cara membuat array multidimensi atau 2 dimensi? Lihat Kode dibawah ini :

jika dilihat dari kode diatas perbedaan antara array 1 dimensi dengan array 2 dimensi yaitu penambahan kurung siku yang membukus elemen array yang dibungkus dengan kurung siku dan dipisahkan dengan koma. sedangkan array 1 dimensi hanya 1 elemen kurung siku yang membungkus dimensi array dalam 1 baris.

Rabu, 27 Mei 2020

Belajar Numpy Python : Membuat Array

Ihza Rizky Blog

Jika pada artikel sebelumnya sudah dijelaskan mengenai Pengenalan Dasar Numpy Python. Maka, pada artikel kali ini akan dijelaskan mengenai "Membuat Array di NumPy Python". Array merupakan tipe data yang menyimpan banyak data dalam satu variabel yang sama dan dengan tipe data serupa.

Pasti kalian sudah paham mengenai tipe data array dalam pemrograman Python. Nah, kali ini akan dijelaskan penggunaannya dengan NumPy Python.


dalam kode diatas, yang pertama harus dilakukan adalah mengimport library numpy as np (sebagai inisialisasi). selanjutnya buat variabel a = np.array([1,2,3]). np.array adalah memanggil fungsi array dan disandingkan dengan inisialisasi np dan setelah itu buka kurung lalu kurung siku. isi array tersebut dan pisahkan dengan koma. tutup kurung siku dan kurung biasa. dan yang terakhir print variabel a dan anda akan lihat hasilnya. Selanjutnya, buat variabel b yang memuat data array yang sama. Lalu, lakukan print kedua variabel tersebut dengan menyertakan operasi penjumlahan, pengurangan, perkalian.

np.array = fungsi dari numpy yang digunakan untuk merubah list menjadi array

Nah, itu dia cara membuat array dengan numpy python. SEMOGA BERMANFAAT

Selasa, 26 Mei 2020

Belajar Numpy Python : Pengenalan Dasar

Ihza Rizky Blog


Bismillah, pada artikel kali ini akan dibahas mengenai "Belajar Numpy Python : Pengenalan Dasar". 
Apa Itu NumPy? NumPy adalah Library dari Bahasa Pemrograman Python yang digunakan untuk Pengolahan Array dan Matriks dengan dimensi yang besar. Biasanya digunakan untuk Keperluan Analisis Data. 

Bagaimana Cara Install NumPy?
  • Pertama, Buka Terminal (Linux) atau CMD (Windows) 
  • Kedua, Jika Anda Menggunakan PIP maka install dengan cara mengetikkan pip install numpy dan klik enter
  • Ketiga, Jika Anda Menggunakan Conda maka install dengan cara mengetikkan conda install numpy  dan klik enter

Lalu Selanjutnya Apa Yang harus dilakukan?

Selanjutnya anda bisa memulai Belajar NumPy dan buka teks editor Masing - masing. Bisa Menggunakan VSCode, Sublime Text, Atom,dll. Atau juga Bisa Menggunakan IDE seperti PyCharm

Oke, Saya sudahi Pengenalannya. Semoga Bermanfaat

Jumat, 15 Mei 2020

Mengatasi pip3 installation commands repeated failure to create file [duplicate]


Ihza Rizky Blog.

Bismillah, pada artikel kali ini saya akan membagikan pengalaman saya saat akan menginstall package python yang bernama PyQt. Jadi, awal mulanya saya akan menginstall package tersebut melalui Terminal di OS Linux yang saya pakai. Akan tetapi, saya menemui error atau kesalahan dalam proses installasi Package tersebut yaitu "pip3 installation commands repeated failure to create file [duplicate]" Ternyata kesalahan tersebut terjadi karena system tidak bisa membuat file dan menemukan file direktori /temp/xxxxxx yang mengakibatkan gagal dalam installasi Package.
Lalu bagaimana cara mengatasi hal tersebut?? Kalian bisa ikuti cara yang saya temui di internet ini :
  • Cara Pertama, kalian bisa ketik ulang di terminal os linux kalian yaitu pip3 install pyqt5==5.14 dan tekan enter. biarkan proses installasi hingga selesai
  • Cara Kedua, yang selanjutnya kalian bisa menggunakan cara cepat dengan mengetikkannya di terminal berikut : sudo apt-get install python3-pyqt5 dan klik enter untuk memulai proses installasi
Nah, itu dia masalah dan cara mengatasi galat atau kesalahan dalam menginstall package PyQt5 yang bisa saya sampaikan. SEMOGA BERMANFAAT.... 

Sumber : stackoverflow 

Minggu, 10 Mei 2020

Kode Etik Seorang Programmer


Ihza Rizky Blog

Dalam Dunia IT terdapat Etika Profesonal  yang harus diperhatikan oleh Seorang Professioanal IT atau Praktisi IT. termasuk juga programmer yang memiliki etika tersendiri dalam penerapannya dalam dunia kerja, Apa sajakah itu? Simak dibawah ini :

  • Berkontribusi Pada Masyarakaat dan untuk Kesejahteraan Manusia. : Programmer harus bekerja mengembangkan sistem komputer yang dapat mengurangi dampak negatif bagi Masyarakat
  • Hindari Menyakiti atau Mengganggu Orang Lain : Sistem Komputer memiliki dampak yang tidak langsung kepada pihak ketiga. ia dapat menghilangkan informasi dan sumber daya. yang sangat membahayakan bagi Pengguna, Masyarakat Umum, dan Pengusaha. Oleh Karena itu, Software Developer atau Programmer harus meminimalisir Kesalahan tersebut dan memastikan kode yang ditulis tidak ada error serta mengikuti standard yang ada.
  • Jujur dan Mudah dipercaya : Prinsip ini mendorong seorang programmer harus jujur dan sadar akan keterbasan yang ia miliki dalam menulis kode program komputer.
  • Beri Kredit yang tepat untuk kekayaan intelektual : Hal yang wajib dilakukan Programmer adalah tidak mengambil hak dan tidak menggunakan pekerjaan orang lain, ketika hak belum dilindungi oleh hukum
  • Hormati Privasi Orang Lain : Sistem Komputer terkadang disalah gunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Tugas dari Programmer atau software developer adalah menulis kode program yang melindungi data pengguna agar tidak bocor 
  • Hormati Kerahasiaan : Kecuali diwajibkan oleh pihak berwenanang atau hukum, seorang programmer harus melindungi dan merahasiakan informasi tambahan apapun yang terkait dengan user dalam poyek yang ia kerjakan.
Nah, itu dia Etika Programmer yang harus diperhatikan dalam dunia kerja. Semoga Bermanfaat

Kamis, 07 Mei 2020

Fungsi strtolower dan strtoupper Pada PHP


Ihza Rizky Blog

Bismillah, Pada Artikel kali ini akan dibahas mengenai "Fungsi strtolower dan strtoupper Pada PHP". Nah, strotolower pada pemrograman php berfungsi untuk mengonversi semua String menjadi Kecil atau lowercase. Sedangkan strtoupper sebaliknya yaitu mengonversi semua String menjadi Besar atau uppercase.
Bagaimana Cara penggunaannya? Simak script dibawah ini :



Hasil strtolower dan strtoupper

Rabu, 06 Mei 2020

Redirect Halaman Menggunakan Fungsi Header di PHP


Ihza Rizky Blog
Ihza Rizky Blog


Pada Artikel Kali ini akan dibahas mengenai "Redirect Halaman Menggunakan Fungsi Header di PHP". 
Header adalah fungsi yang disediakan oleh bahasa pemrograman PHP untuk Mengalihkan Suatu Halaman Website menuju Halaman Tertentu, bisa antar halaman yang sama atau halaman external seperti dialihkan menuju link facebook misalnya atau bisa juga header digunakan dalam kondisi login suatu website. Apabila Kondisi terpenuhi maka akan dialihkan menuju halaman Dashboard. Namun, Apabila nilai atau kondisi tidak terpenuhi Akan dialihkan lagi ke halaman Login.
Seperti ini penggunaan Fungsi Header Di PHP :